Selasa, 08 Maret 2016

"Jutaan Rahasia Shalat Subuh "



Shalat Subuh memiliki manfaat dan keutamaan yang luar biasa bagi siapa saja yang melaksanakannya secara rutin setiap hari .


Meskipun hanya dua rakaat , shalat Subuh menyimpan banyak rahasia _ rahasia yang dasyat , baik...dari segi rohani , kesehatan , dan kesuksesan hidup .


Dalam hadits riwayat Muslim , Rasulullah Shallallahu' alaihi Wasallam bersabda "Dua rakaat Shalat Subuh lebih baik dari pada dunia dan seisinya .


"Dan sisi rohani , shalat Subuh mempunyai banyak keutamaan , di antaranya menyelamatkan dari azab , mendapat pahala setara pahala haji dan umrah , terbebas dari api neraka , terhindar dari kemunafikan , serta mendapat perlindungan dari Allah subhanahu wa ta'ala .


Rasulullah Shallallahu 'alaihi Wasallam bersabda "Berpagi _ pagilah kalian dalam menunaikan Shalat Subuh karena itulah pahala yang paling mulia ".( Hadits Riwayat Turmudzi ) 


Dari sisi kesehatan , bangun pagi untuk melaksanakan shalat Subuh pun mampu menormalkan kinerja syaraf dan otak .


Apalagi saat pagi hari kadar ozon ( 03 ) cukup tinggi yang mampu membantu aktivitas syaraf dan otak . Termasuk mengurangi risiko penyumbatan pembuluh darah dan serangan jantung .


Bahkan , Shalat Subuh bermanfaat bagi kesuksesan dalam kehidupan .


Sebab , saat pagi hari sampai fajar pintu _ pintu rezeki di buka oleh Allah subhsnahu Wa Ta'ala .


Karena itu , setelah melaksanakan shalat Subuh dilarang tidur kembali , sebaliknya sangat dianjurkan mulai beraktivitas , berdzikir , dan berdoa . ( * ) 

"KEAJAIBAN AL QUR'AN : GERHANA "



Dia _ lah yang menjadikan "matahari " bersinar dan bulan bercahaya dan ditetapkan _ Nya manzilah _ manzilah ( tempat _ tempat ) bagi perjalanan bulan itu , supaya kamu mengetahui bilangan tahun dan perhitungan ( waktu ) . Allah tidak menciptakan yang demikian itu melainkan dengan hsk . Dia menjelaskan tanda _ tanda ( kebesaran_ Nya ) kepada orang _ orang yang mengetahui .( QS . "yunus ayat : 5 ")


Gerhana merupakan sebuah fenomena alam .yang kerap terjadi pada masa kita . Kejadian ini jelas adalah sebuah tanda _ tanda kebesaran Allah , untuk memberikan sebuah pelajaran penting kepada manusia agar kamu kembali kepada Allah dan bertaubat kepada _ Nya .


Dalam ilmu Astronomi gerhana tersebut bisa terjadi pada dua keadaan , yaitu gerhana matahari dan gerhana bulan . Gerhana matahari terjadi ketika posisi bulan terletak di antara bumi dan matahari sehingga menutup sebagian atau seluruh cahaya Matahari . Walaupun Bulan lebih kecil , bayangan Bulan mampu melindungi cshaya matahari sepenuhnya karena Bulan yang berjarak rata_ rata jarak 384. 400 kilometer dari bumi lebih dekat dibandingkan Matahari yang mempunyai jarak rata _ rata 149. 680 . 000 kilometer .


Gerhana bulan terjadi saat sebagian atau keseluruhan penampang tertutup oleh bayangan bumi . Itu terjadi bila bumi berada di antara matahari dan bulan pada satu garis lurus yang sama , sehingga sinar matahari tidak dapat mencapai bulan karena terhalangi oleh bumi .


Dengan penjelasan lain , gerhana bulan muncul bila bulan sedang beroposisi dengan bumi . Perpotongan bidang orbit bulan dengan bidang ekliptika akan memunculkan 2. buah titik potong yang disebut node , yaitu titik di mana bulan memotong bidang ekliptika . Gerhana bulan ini terjadi saat bulan beroposisi pada node tersebut . Bulan membutuhkan waktu 29 , 53 hari untuk bergerak dari satu titik oposisi ke titik oposisi lainnya . Maka seharusnya , jika terjadi gerhana bulan , akan diikuti .dengan karena kedua node tersebut terletak pada garis yang menghubungkan antara matahari dengan bumi .



Gerhana matahari dapat di bagi menjadi tiga jenis yaitu : gerhana total , gerhana sebagian , dan gerhana cincin . Sebuah gerhana .matahari dikatakan se_ bagai gerhana total apabila saat puncak gerhana , piringan Matahari di tutup se _ penuhnya oleh piringan Bulan . Saat itu , Piringan Bulan sangat besar atau lebih besar dari piringan matahari . Ukuran piringan Matahari dan piringan Bulan sendiri berubah _ ubah tergantung pada masing _ masing jarak Bumi _ Bulan dan Bumi _ Matahari .


Gerhana sebagian terjadi apabila piringan Bulan ( saat puncak gerhana ) hanya menutup sebagian dari .piringan Matahari .. Pada gerhana ini , selalu ada bagian dari piringan Matahari yang tidak tertutup oleh piringan Bulan .


Gerhana Cincin terjadi apabila piringan Bulan ( saat puncak gerhana ) hanya menutup sebagian dari piringan Matahari . Gerhana jenis ini terjadi bila ukuran piringan Bulan lebih kecil dari .piringan Matahari , tidak seluruh piringan Matahari akan tertutup oleh piringan Bulan . Bagian piringan Matahari yang tidak tertutup oleh piringan Bulan , berada di sekitar piringan Bulan dan terlihat seperti cincin yang bercahaya .


Adapun gerhana Bulan ia terbagi menjadi tiga bagian :


Gerhana Bulan total . Pada gerhana ini , bulan akan tepat berada pada daerah umbra .


Gerhana bulan sebagian . Pada gerhana ini , tidak seluruh bagian bulan terhalangi dari matahari oleh bumi . Sedangkan sebagian permukaan bulan yang lain berada di daerah penumbra . Sehingga masih ada sebagian sinar matahari yang sampai ke permukaan bulan .


Gerhana bulan penumbra . Pada gerhana ini , seluruh bagian bulan berada di bagian penumbra . Sehingga bulan masih dapat terlihat dengan warna yang suram .


Tetapi hati _ hati gerhana . Matahari tidak bisa dilihat langsung karena dapat menyebabkan kerusakan pada retina .mata , namun untuk gerhana bulan dapat di lihat langsung dengan mata telanjang .


Dalam ...Islam istilah yang di kenal adalah dengan Al _ Kusuf ( gerhana Matahari ) , Al _ Khusuf ( gerhana Bulan ) . Artinya adalah menghilangkan seluruh cahaya salah satu dari dua benda langit yang bercahaya ( matahari dan bulan ) atau sebagiannya dan berubah menjadi hitam .


Gerhana pada masa lalu sering dikaitkan dengan kejadian atau ramalan kejadian masa yang akan datang . Ketika .pada masa Nabi hidup pernah terjadi gerhana Matahari dan kejadiannya bertepatan dengan kematian putranya . Kemudian Nabi bersabda : "Sesungguhnya matahari dan bulan adalah dua tanda dari tanda _ tanda kebesaran Allah . Tidaklah keduanya mengalami gerhana karena kematian seseorang atau karena lahirnya seseorang . Jika keduanya mengalami gerhana , maka berdoalah kepada Allah dan sholatlah hingga gerhana selesai "( HR . Bukhari dan Muslim )


Selain itu seorang muslim yang kedapatan menemukan gerhana maka di _ anjurkan untuk melakukan hal _ hal berikut ini :


a . Memperbanyak dzikir , istigfar , takbir , shodaqoh , dan semua amalan yang mendekatkan diri kepada Allah . ( HR . Bukhari dan Muslim )


b . Melaksanakan sholat gerhana . Caranya adalah sholat dilaksanakan sebanyak dua roka'at . Pada setiap roka'at dua kali berdiri , dua kali bacaan , dua kali ruku ' dan dua kali sujud . ( HR . Bukhari dan Muslim )

"Al Qur'an , Fakta Unik dan Keajaiban Angka 7 "



Angka 7 pertama kali disebutkan dalam Al _Qur'an di surah Al_Baqarah dalam firman Allah , "Dia _lah Allah , yang menjadikan segala yang ada di bumi untuk kamu , dan Dia berkehendak menciptakan langit , dan dijadikannya tujuh langit , dan Dia Maha Mengetahui segala sesuatu "


Angka. 7 disebut terakhir dalam surah An _ Naba ' ayat 12 dalam firmanNya ,
"Dan Kami bangun di atas kamu tujuh langit yang kokoh "


Sekarang mari kita cermati fakta _ fakta kelipatan 7 diseputar ayat ini .


"Fakta Pertama "Jumlah surah Al _ Baqarah , tempat penyebutan angka 7 pertama kali , hingga An _ Naba' , tempat penyebutan terakhir kali , sebanyak 77 . Kelipatan 7 { 11 x 7 } . Jumlah ayat dari ayat yang pertama kali menyebut angka 7 hingga ayat terakhir yang menyebut angka 7 , atau dari ayat 29 Al _ Baqarah hingga ayat 12 An _ Naba' , adalah 5. 649 ayat . Ini juga kelipatan 7 { 807 x 7 } .


"Fakta Kedua "Dari awal Al _ Baqarah sampai akhir An _ Naba' terdapat 5.705 ayat . Bilangan ini juga kelipatan 7 , jumlah ayat diantara keduanya juga kelipatan 7 , dan tema pembicaraan keduanya adalah angka 7 .

Ayat pertama yang menyebut nama Allah adalah ayat pertama Al _ Qur'an , yaitu Bismillahirrahmanirrahim { QS . Al _ Fatihah } : 1 } , dan ayat terakhir yang menyebut lafadz Allah adalah Allahusshamad { QS . Al _ ikhlas : 2 } . Dari Al _fatihah hingga Al _ ikhlas ada 112 surah , bilangan ini adalah kelipatan 7 { 16 x 7 } .

Dari ayat 1 Al _ Fatihah hingga ayat 2 Al _ ikhlas ada 6. 223 ayat . Bilangan ini juga kelipatan 7 , sebanyak dua kali untuk menegaskan kebenaran sistem yang sangat teratur ini { 27 x 7 x 7 } . Jumlah huruf kedua ayat tersebut 29 buah , juga kelipatan 7 .

Dalam Logika ilmiah menetapkan bahwa kebetulan tidak akan terulang secara kontinu dalam satu buku kecuali jika penyusun buku itu telah menyusunnya dengan cara tertentu .

Keselarasan yang dilihat dengan angka tujuh ini mengidentifikasikan secara pasti bahwa Allah telah menyusun kitanNya dengan format yang sesuai dengan angka 7 . Dan masih ada lagi beberapa ayat di Al _ Qur'an yang menyebutkan angka 7 .

Sesungguhnya Allah tidak menjadikan sesuatu perkara itu dengan sia _ sia atau secara kebetulan melainkan disebaliknya mengandung suatu hikmah besar lagi tersembunyi didalam pengetahuan dan rahasia Allah SWT yang mungkin saja belum dapat kita pecahkan rahasia di baliknya . ( acerahmatds )


"Di antara rahasia di balik angka " 7 " ini adalah ":


@ Allah telah menjadikan 7 HARI dalam seminggu

@ Allah telah menjadikan 7 LAPISAN Langit

@ Allah telah menjadikan 7 LAPISAN Bumi

@ Allah telah menjadikan 7 AYAT di dalam surah Al _ Fatihah

@ Allah telah menjadikan 7 KALI Putaran TAWAF Mengelilingi Kaabah

@ Allah telah menjadikan 7 KALI SA'I antara BUKIT SHAFA..dan Marwah

@ Allah telah menjadikan 7 PINTU SYURGA

@ Allah telah menjadikan 7 PINTU NERAKA

@ Allah telah menjadikan 7 PENGHUNI GUA yang tidur selama lebih 300 tahun didalam Gua ( Surah Al _ Kahfi )

@ Allah telah menjadikan 7 ANGGOTA SUJUD di dalam sholat ( 2 kaki , 2 lutut , 2 tapak tangan dan 1 dahi )

@ Allah telah menjadikan 7 LAUTAN ( Mediterranean , Adriatik , Laut Hitam , Laut merah , Laut Arab , Persian , Laut Kaspia )

@ Allah telah menjadikan 7 BENUA ( Asia , Aftika , Amerika , Australia , Antartika., Eropa , Oceana )

@ Terdapat 7 keajaiban dunia yang telah di akui sebagai warisan dunia ( 7 wonders of the ancient world )


@ Allah telah menjadikan 7 sebagai penyelesaian kebanyakan masalah matematika yang melibatkan nombor kuasa genap , polynomial , vector dan nombor faktor sepunya )


@ Allah telah menjadikan 7 sebagai nilai yang paling kerap muncul ( kebarangkalian 1/6 ) apabila dadu dibalingkan , jumlah hasil tambah 2 permukaan yang muncul itu menghasilkan 7


@ "Millenium Prize Problems " merupakan 7 masalah dalam ilmu matematika yang diumumkan oleh "Claymathematics Institut ", Hingga kini 6 lagi masalah tersebut belum diselesaikan

@ Terdapat 7 unit S.l ( Standar International ) dalam Takaran fisik yaitu ( meter , kilogram , waktu , ampere , Kelvin , mole , candela )


@ Allah telah menjadikan 7 warna di dalam pelagi


@ Allah telah menjadikan 7 aton karbon di dalam setiap molekul Heptana


@ Allah telah menjadikan 7 sebagai nilai 'NEUTRAL ' antara sifat acid dan alkali


@ Allah telah menjadikan 7 sebagai nombor atom didalam nitrogen


@ 7 merupaka bilangan " KALA " di dalam jadwal berkala ( pengelasan unsur kimia )


@ Allah telah menjadikan 7 " Cervical vetebratae "/ ( tulang belakang leher yang menyambung ke kepala ) bagi kebanyakan mamalia


@ Terdapat 7 jenis virus merujuk kepada " Pengelasan Baltimore "


@ Terdapat 7 tompok hitam di atas badan kumbang jenis "LADYBIRD ".(ARY)